Pemetaan Riset Disertasi dengan Bibliometrik


Pada hari Jumat, 4 Oktober 2024, Program Studi S3 Universitas Negeri Surabaya (UNESA) menyelenggarakan kegiatan bertajuk "Pemetaan Riset Disertasi dengan Bibliometrik" dengan narasumber Restu Dwi Ariyanto, M.Pd, dosen UNESA. Kegiatan ini bertujuan membantu mahasiswa S3 Bimbingan dan Konseling (BK) UNESA dalam mendiskusikan rancangan topik riset disertasi yang akan mereka kerjakan. Melalui pendekatan bibliometrik, para mahasiswa didorong untuk lebih cermat dalam menganalisis tren riset global, sehingga dapat memastikan bahwa topik disertasi yang dipilih masih relevan dan memiliki tingkat novelty yang tinggi.

Acara ini juga menjadi forum diskusi yang produktif, di mana mahasiswa S3 BK UNESA saling bertukar pandangan mengenai isu-isu terkini dalam bidang penelitian mereka, dengan harapan dapat menghasilkan disertasi yang berkontribusi signifikan bagi perkembangan ilmu pengetahuan secara global.