Kerjasama Penelitian dengan Madrasah Aliyah Syekh Abdul Qodir Al-Jailani Kraksaan, Probolinggo

Pada hari Senin, 14 Oktober 2024, Program Studi S3 Bimbingan dan Konseling Universitas Negeri Surabaya (UNESA) menjalin kerjasama penelitian dengan Madrasah Aliyah Syekh Abdul Qodir Al-Jailani Kraksaan, Probolinggo, terkait penerapan Bimbingan dan Konseling Islami dalam menumbuhkan sikap gratitude (rasa syukur) pada siswa. Kegiatan ini melibatkan dosen-dosen UNESA, yaitu Prof. Dr. Najlatun Naqiyah, M.Pd., Dr. Denok Setiawati, S.Pd., M.Pd., Muhammad Farid Ilhamuddin, S.Pd., M.Pd., dan Bambang Dibyo Wiyono, S.Pd., M.Pd. sebagai narasumber. Dalam pemaparannya, narasumber memberikan pelatihan kepada guru dan siswa Madrasah Aliyah tentang cara menerapkan Bimbingan dan Konseling Islami untuk meningkatkan rasa syukur siswa. Kerja sama ini diharapkan dapat menjadi model pembinaan karakter Islami yang efektif bagi siswa sekolah menengah, serta memberikan manfaat jangka panjang dalam pengembangan moral dan spiritual para siswa.